Apabila Anda ingin mengajukan permintaan pengembalian dana dari keanggotaan Anda, kami mungkin dapat melakukan pengembalian dana tersebut dengan mempertimbangkan beberapa hal, salah satunya adalah tergantung di mana Anda membeli keanggotaan Anda.
Google Play Store
Jika Anda berlangganan melalui Google Play, dan Anda melakukan pembelian keanggotaan kurang dari 48 jam yang lalu, Anda dapat mengajukan permintaan pengembalian dana melalui Google Play secara langsung. Silakan lihat artikel berikut dari Google Play untuk informasi lebih lanjut: https://support.google.com/googleplay/answer/2479637.
Apabila pembelian keanggotaan Anda sudah melewati batas 48 jam yang dimiliki oleh Google Play, silakan hubungi kami dengan mengirimkan email ke support@alightcreative.com sambil mengirimkan informasi berikut:
- Nomor pesanan dari keanggotaan Anda. Anda dapat menemukannya pada bukti tanda terima pembelian keanggotaan dari Google Play di surel Anda.
- Alamat email yang digunakan untuk berlangganan aplikasi Alight Motion.
- Screenshot halaman Akun Saya di aplikasi Alight Motion. Untuk mengakses halaman ini, ketuk ikon profil di bagian kanan atas saat pertama kali membuka aplikasi.
Informasi ini diperlukan agar kami dapat memulai proses pengembalian dana untuk Anda. Mohon diketahui bahwa kami mungkin hanya dapat melakukan pengembalian dana untuk keanggotaan yang saat ini masih aktif.
Apple App Store
Jika Anda berlangganan melalui App Store, mohon diketahui bahwa pengembalian dana tidak dapat dilakukan dari pihak kami. Anda dapat meminta Apple untuk melakukan pengembalian dana dengan mengikuti langkah yang tersedia di https://support.apple.com/id-id/HT204084. Harap diketahui bahwa persetujuan pengajuan pengembalian dana dari Apple merupakan wewenang dari pihak Apple secara langsung.
Setelah mengirim pesan kepada tim dukungan kami, pastikan untuk membalas respons otomatis yang mungkin Anda terima, dan ikuti instruksi dari tim dukungan kami, sehingga kami dapat menerima pesan Anda dan memberikan bantuan lebih lanjut. Kami biasanya akan merespon pesan Anda dalam 1 hingga 3 hari kerja, karena jumlah pesan yang kami terima, namun dapat memakan waktu lebih lama pada musim liburan (tim dukungan kami mengikuti hari libur nasional di Korea dan Indonesia).
Komentar
3 komentar
Saya ingin bergabung
Saya ingin gabung
Saya ingin gabung
Harap masuk untuk memberikan komentar.